Peringatan Hari Bhayangkara ke 77 Tahun jadi Momen Bersama Kondusifkan Makassar di Tahun Politik

MAKASSAR – Sabtu, 01 Juli 2023. Di Kantor Gubernur Sulsel, Jalan Urip Sumohardjo, Makassar, berlangsung upacara peringatan HUT Bhayangkara ke-77 tahun.

Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto ikut menghadiri peringatan HUT Bhayangkara tersebut, bersama sejumlah pejabat utama Polda Sulsel dan Polrestabes Makassar.

Unsur Forkopimda lainnya pun turut memperingati hari jadinya Bhayangkara itu.

Bagi Danny Pomanto-sapaan wali kota Makassar, HUT Bhayangkara kali ini bertepatan dengan tahun politik.

Dengan begitu, dirinya optimistis jika Pemkot Makassar bersama aparat penegak hukum bisa mewujudkan kondusifitas kota Makassar menuju Pemilu 2024 mendatang.

“Tentunya sinergitas adalah kunci menjaga kondusifitas Makassar,” ucapnya.

Saat ini, lanjut Danny Pomanto, pihaknya tengah memasang fasilitas alat perekam CCTV di sejumlah lorong di Makassar.

Hal tersebut tentunya bisa mendukung penanganan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

“Jika juga akan memasang command center atau war room terbaru dengan gambar kualitas 8K,” ujarnya.

Dia pun berharap, sinergitas terus terbangun. Apalagi Makassar juga menjadi salah satu daerah penyelenggara kegiatan nasional hingga internasional di tahun 2023 ini.

HUT Bhayangkara ke 77 tahun ini, mengangkat tema “Polri Presisi untuk Negeri, Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju”. (***)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here