Rapat Rutin, Camat Rappocini Ingatkan Lurah Soal Kebersihan Wilayah

MAKASSAR – Senin, 20 Maret 2023. Pemerintah Kecamatan Rappocini kembali menggelar rapat koordinasi (rakor). Bertempat di ruang rapat kantor kecamatan.

Rapat dipimpin Camat Rappocini, M Aminuddin didampingi sekretaris kecamatan, Rendra. Dihadiri para lurah dan kepala seksi kecamatan.

Aminuddin memberikan arahan. Mengingatkan kepada para lurah tentang kebersihan wilayah. Juga soal penataan taman.

Lurah harus lebih memaksimalkan pemantauan kebersihan.

“Terkait kebersihan wilayah, saya harapkan ini menjadi perhatian kita bersama. Sebab masih terdapat beberapa titik tumpukan sampah di wilayah,” ucap Aminuddin.

“Saya minta juga kepada para lurah untuk dapat mengawasi pembenahan pembenahan taman yang ada di wilayah,” tambahnya menegaskan. (***)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here