Danny Pomanto Bicara Kepemimpinan di depan Mahasiswa Institut Lamaddukelleng Wajo

WAJO – Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto mendapat kesempatan khusus berbicara kepemimpinan di depan ratusan mahasiswa Institut Lamaddukelleng melalui kuliah umum, Minggu 07 Mei 2023.

Rektor Institut Lamaddukelleng, Prof Siardin Andi Djemma menyambut hangat kedatangan Danny Pomanto di kampusnya.

Dalam sambutannya, Prof Siardin memuji sosok Danny Pomanto. Dia mengaku, Danny Pomanto merupakan sosok yang patut dicontoh dan diteladani dalam hal kepemimpinan.

Sebab menurutnya, Danny Pomanto mampu menyatukan banyak pemikiran-pemikiran di Makassar. Hal tersebut, lanjutnya, tidak mudah. Apalagi, sebagian masyarakat Makassar sudah cerdas dalam menyikapi kebijakan pemerintah.

“Saya pikir lebih mudah jadi gubernur dari pada wali kota Makassar,” sebut Prof Siardin.

“Di Makassar itu berbagai macam pikiran yang harus disatukan dan beliau (Danny Pomanto) mampu mempersatukan,” lanjutnya, disambut tepuk tangan mahasiswa.

Dengan begitu, kehadiran Danny Pomanto di kampusnya adalah sebuah kesyukuran. Apalagi memberikan kuliah umum di hadapan ratusan mahasiswa.

Sementara itu, Danny Pomanto dalam penjelasannya bilang, jika untuk menjadi seorang pemimpin harus bisa adaptif.

Misalnya mahasiswa. Tidak hanya sekadar bisa membaca ilmu pengetahuan. Akan tetapi, perlu memindai pengetahuan. Hal itu dianggapnya lebih kuat jika dibandingkan dengan hanya membaca.

Dia juga mengatakan, sebagai seorang pemimpin harus memiliki visi jangka panjang. Danny Pomanto memberikan contoh program lorong wisata (longwis) di Makassar. Awalnya, hanya program lorong garden, namun dikembangkan kembali menjadi longwis.

Juga program Makassar Metaverse dengan kendaraan listrik yang diberinama Co’mo. Program ini merupakan pemikiran visoner.

“Kita butuh orang lain, setidaknya empat orang sebagaimana Nabi memiliki empat sahabat. Jadi bekerja selalu bersama karena manusia merupakan makhluk sosial. Makanya silaturahmi itu memperpanjang umur. Baik-baik sama orang, positif thinking,” ucap Danny Pomanto.

“Banyak orang berhasil karena taat kepada orang tua. Jadi kalau masih ada orangtua ta, maka di situ rezeki ta,” lanjutnya menutup. (***)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here