Akun Instagram SYL Mulai Banjir Komentar Tiga Hari Sebelum Penuhi Panggilan KPK

MAKASSAR – Pemandangan di akun Instagram resmi milik Menteri Pertanian (Mentan) RI, Syahrul Yasin Limpo terlihat ada yang berbeda sejak beberapa hari belakangan ini.

Tak seperti biasanya, akun @syasinlimpo itu ramai dikunjungi warganet. Dibanjiri komentar sejak SYL-akronim Syahrul Yasin Limpo itu, dikabarkan bakal diperiksa oleh lembaga antirasuah, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Komentar netizen bahkan berlanjut usai SYL diperiksa KPK, Senin 19 Juni 2023.

“Gimana rasanya pak udah selesai diperiksa sama penyidik KPK, lain kali kooperatif dong pak,” tulis akun @h.m_soeharto1921 di kolom komentar unggahan terbaru SYL, tadi.

“Akhirnya yg di tggu kpk sudah muncul 😅,” komentar @my_adventure1212, masih mengutip IG @syasinlimpo.

Sekira 134 komentar membanjiri unggahan terakhir SYL di akun instagramnya. Beragam tulisan menghiasi kolom komentar.

Begitu juga pada unggahan SYL, sehari sebelumnya, Minggu 18 Juni 2023. Terpantau, sebanyak 178 komentar. Dalam unggahannya, SYL terlihat sedang berada di forum G20 di India.

Komentar terbanyak tiga hari sebelum SYL memenuhi panggilan KPK, pada Jumat, 16 Juni 2023. Sekira 409 netizen berkomentar.

“Segara pulang pak, sudah ditunggu KPK tuh🤣, tulis @putravgusto, satu dari ratusan netizen.

“Sehat selalu pak menteri, tunjukkan kalau darah sulawesi pantang dibuat malu komandan,” timpal @papspijar memberi semangat.

Dari pantauan di hari-hari sebelumnya, unggahan SYL paling banyak dikomentari puluhan netizen. Itu pun jumlahnya tidak mencapai 50-an.

Itu terlihat pada postingan seminggu yang lalu. Sebelum adanya kabar jika SYL akan diperiksa oleh penyidik KPK terkait dengan dugaan korupsi di lingkungan Kementerian Pertanian (Kementan).

Penyidik KPK menyelidiki adanya dugaan penyalahgunaan surat pertanggungjawaban (SPj) keuangan negara, gratifikasi dan dugaan suap di lingkungan Kementan.

SYL bahkan dua kali mangkir dari pemanggilan, dengan alasan menghadiri agenda kenegaraan dan G20 di India. (bs)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here