Diperiksa 3 Jam, SYL: Saya Kooperatif, KPK Profesional

JAKARTA – Lembaga antirasuah, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menjadwalkan pemeriksaan kepada Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo (SYL).

Senin, 19 Juni 2023. SYL tiba di Gedung ACLC atau gedung lama KPK, Jakarta Selatan, sekira pukul 09.30 WIB.

Pemeriksaan berlangsung selama kurang lebih 3 jam lamanya. Mantan Gubernur Sulsel itu, keluar dari Gedung Merah Putih, sekira pukul 13.00 WIB.

SYL diperiksa penyidik KPK terkait dengan kasus dugaan korupsi di Kementerian Pertanian (Kementan).

Kader NasDem ini bahkan menegaskan, dirinya akan kooperatif menghadapi perkara hukum tersebut.

Apalagi, SYL mengakui sudah dua kali tidak memenuhi panggilan KPK. Itu karena banyaknya agenda yang harus dihadirinya. Termasuk forum internasional G20 di India.

“Banyak pertemuan yang harus dilakukan (G20), tetapi walau pun kegiatan sampai tanggal 27, tidak bisa diselesaikan 20 hari ini, saya memenuhi panggilan (KPK) itu secara baik. Alhamdulillah pemanggilan sudah jalan,” sebut SYL kepada awak media, mengutip detiknews.

“Saya akan kooperatif dan siap hadir kapan pun dibutuhkan saya siap hadir,” sambungnya.

Dia bahkan menganggap KPK telah bersikap profesional dalam menyelidiki dugaan korupsi di lingkungan Kementan.

“Saya kira apa yang dilakukan KPK sudah sesuai dengan SOP, dan saya sudah jawab dengan apa yang saya bisa jawab,” akunya. (***)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here