Konsulat Jenderal India-Dispora Makassar Peringati Hari Yoga Internasional, Target 500 Peserta

MAKASSAR – Dinas Pemuda dan Olah Raga (Dispora) Makassar berencana memperingati Hari Yoga Internasional di Anjungan Pantai Losari, Sabtu pagi, 24 Juni 2023.

Konsulat Jenderal (Konjen) India turut terlibat untuk menyukseskan acara tersebut. Jumlah peserta ditarget mencapai 500 orang. Lebih banyak dari peringatan sebelumnya di tahun 2019, hanya 200 peserta.

Acara ini dibuka secara umum, juga gratis. Apalagi tujuannya semata-mata untuk mewujudkan kesehatan mental masyarakat melalui senam Yoga.

Hal itu sejalan dengan visi-misi Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto dan Wakil Wali Kota Makassar, Fatmawati Rusdi.

Begitu yang disampaikan Kepala Bidang Pemberdayaan Pemuda Dispora Makassar, Muh Dasysyara Dahyar, Jumat 23 Juni 2023.

“Ini memprioritaskan perihal masalah kesehatan mental, mental issue yang mana menjadi concern pak wali saat berkunjung ke Belgia (Brussel Urban Summit) baru-baru ini,” kata Dasysyara, saat konferensi pers 9th Hari Internasional Yoga (IDY) di Baruga Anging Mammiri Rumah Jabatan Wali Kota Makassar, sore tadi.

Di kesempatan ini, Dee-sapaan Dasysyara mengaku senang dapat berkolaborasi dengan Konjen India. Apalagi, ini merupakan peringatan Hari Yoga Internasional kali kedua setelah 2019 lalu.

“Memang Makassar termasuk yang paling cepat merespons penyelenggaraan ini. Jadi itulah kenapa hari Yoga Internasional kembali diadakan di sini,” tandasnya.

Sementara itu, Konsul Jenderal India, Neeharika Singh bilang, jika peringatan Hari Yoga Internasional ini bisa memberi dampak yang baik terhadap kesehatan masyarakat.

Tidak jauh berbeda yang dikatakan Direktur Pusat Kebudayaan Swami Viveka Nanda India, Naveen Meghwal. Manfaat senam Yoga ini dapat membuat mental dan emosional masyarakat lebih sehat.

Dengan begitu, pihaknya ingin menyebarkan pesan, jika Yoga itu tidak sulit dan bersifat universal. Bisa diikuti semua kalangan usia.

“Seorang biasanya lebih cenderung menggunakan otak kirinya dan seorang lainnya cenderung menggunakan otak kanannya. Tetapi Yoga akan menyeimbangkan keduanya. Sehingga dia merasa tenang, senang dan damai,” jelasnya.

Dalam senam Yoga besok, Naveen bakal memperagakan postur Yoga yang simpel dan sesi meditasi untuk relaksasi. (***)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here