Camat Mamajang Hadiri Pembukaan “Opening” Event Makassar F8

MAKASSAR – Rabu malam, 23 Agustus 2023. Event Makassar Internasional Festival and Forum (F8) secara resmi dibuka, di Anjungan Pantai Losari, Makassar.

Opening ceremoni itu, turut dihadiri Camat Mamajang, M Ari Fadli bersama camat-camat lainnya, dan pejabat lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar.

Dibuka langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno. Ditandai dengan prosesi penarikan tali layar perahu Pinisi.

“Kita sangat mendukung kesuksesan Makassar F8. Pemerintah kecamatan turut andi menjaga kebersihan di area kegiatan,” kata Camat Mamajang, M Ari Fadli.

Dalam pelaksanaannya, Pemkot Makassar juga mengundang tamu dari beberapa negara sahabat. Juga beberapa kepala daerah, dan unsur Forkopimda. Misalnya, Pj Sekda Sulsel, A Muh Arsjad, Dandim dan Kapolrestabes Makassar.

Ketua Apeksi, Bima Arya yang juga Wali Kota Bogor pun turut hadir sebagai tamu undangan.

Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto dalam sambutannya menjelaskan, jika event Makassar F8 ini sudah menjadi agenda rutin pariwisata di Makassar.

“F8 bukan lah hanyalah sebuah pagelaran, tapi F8 adalah ide lokal yang sudah mengglobal. Di mana F8 adalah 70 persen anak muda semuanya yang meramu suksesnya kegiatan ini. Mulai UMKM paling kecil hingga perusahaan swasta besar ada di F8 Makassar,” tuturnya. (***)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here