MAKASSAR, – TP PKK Kota Makassar pada Jumat 10 November 2023 menggelar Supervisi, Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan (SMEP) di TP. PKK Kecamatan Mariso.
Kegiatan ini dihadiri langsung Oleh Ketua TP PKK Kota Makassar Ibu Hj. Indira Jusuf Ismail beserta Rombongan.
Kegiatan ini, sebagai evaluasi administrasi yang ada di TP PKK Kecamatan Mariso, serta memantau lorong PKK yang ada di Kelurahan Kunjungmae Kecamatan Mariso.
SMEP di Kecamatan Mariso turut dihadiri Camat Mariso Juliaman
S.Sos dan seluruh kader dan pengurus TP PKK Kecamatan dan Kelurahan Mariso.
Dalam arahannya, ibu Indira mengungkapkan SMEP merupakan program kerja TP PKK Kota Makassar yang dilaksanakan setiap tahunnya di akhir tahun, dengan tujuan untuk mengevaluasi capaian program dan kegiatan PKK di seluruh Kecamatan.
“Ini sudah akhir tahun jadi semestinya hampir semua program sudah harus selesai,” ujar ibu Indira.