Hadiri Rapat Koordinasi, Camat Tamalate Komitmen Jaga Ketentraman Jelang Pilkada Serentak

MAKASSAR — Senin, 25 November 2024. Pemerintah Kota Makassar menggelar rapat koordinasi usai melaksanakan apel pagi, di Kantor Balai Kota Makassar.

Rapat itu dipimpin langsung Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto usai kembali berkantor pasca cuti kampanye Pilkada 2024.

Danny Pomanto-sapaan wali kota Makassar dua periode itu, menekankan kepada seluruh organisasi perangkat daerah untuk kembali meningkatkan kinerjanya.

Dia menilai, terjadi kemunduran selama dirinya mengambil cuti kampanye selama dua bulan lamanya. Salah satunya terkait dengan kebersihan.

“Nah, sekarang sampah-sampah tidak diangkat, tidak ada motor sampah rusak semua. Ada anggaran tapi tidak dikasih jalan. Dua bulan benar-benar mandek. Mungkin, jadi memang ada orang sengaja, diduga dititip untuk menghancurkan Makassar ini, rusak sekali ini barang barang. Kasihan masyarakat,” pungkasnya.

Danny Pomanto juga menganggap sejumlah program kerja yang ditetapkan tidak berjalan.

“Mungkin dapat tekanan. Tapi apa pun alasannya jangan korbankan kenyamanan rakyat karena program tidak jalan,” tandasnya.

“Setengah mati orang anggarkan, coba lihat sekarang, sampah di mana-mana. Makanya saya bilang harus dibersihkan Kota Makassar ini,” pungkasnya melanjutkan.

Pada kesempatan ini pula, Danny Pomanto menegaskan kepada seluruh perangkat daerah, camat dan lurah untuk mengawal pemilu serentak yang sebentar lagi akan dilaksanakan.

“Kita ini masuk daerah rawan. Jadi pemerintah Kota Makassar mau membuktikan kalau itu tidak benar dengan cara ASN harus bekerja netral dan tidak memihak. Agar pemerintah kota Makassar menjadi contoh penyelenggara pemilu yang baik dan damai,” ucapnya.

“Saya minta semua ujung-ujung lorong, ujung-ujung kelurahan dijaga 24 jam. Harus betul-betul dijaga saya monitor ini rusak sekali. Serangan fajar, siang,  malam tengah malam ini kan memalukan. Seperti tidak ada aparat di sana,” tambahnya.

Camat Tamalate, Emil Yudianto Tadjuddin yang mengikuti rapat koordinasi itu, menyampaikan komitmennya untuk menjaga wilayahnya agar tetap tentram menjelang Pilkada serentak 2024.

“Kita terus berkoordinasi dengan Tripika. Kita juga komitmen menjaga netralitas ASN,” singkatnya. (***)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here