Dispora Makassar Dorong Pengembangan Skill Pemuda Kreatif Masjid

MAKASSAR – Dinas Pemuda dan Olah Raga (Dispora) Makassar memberikan apresiasi kepada lembaga Masyarakat Cinta Masjid Indonesia (MCMI) yang menggelar pelatihan dan pengembangan Skill Pemuda Kreatif Masjid.

Kegiatan ini berlangsung di Aula Kantor Kementerian Agama Kota Makassar, Rabu 13 September 2023. Dihadiri sedikitnya 200 remaja masjid dari tiga kecamatan. Yakni Manggala, Rappocini dan Panakkukang.

Pada kesempatan ini, Kepala Bidang Pemberdayaan Pemuda Dispora Makassar, Dasysyara Dahyar bilang, jika kegiatan ini tentu memiliki dampak positif. Utamanya dalam membentuk karakter pemuda sebagai pemimpin masa depan.

“Kami berharap kegiatan ini dapat menciptakan sinergitas antara para pemuda dengan agenda-agenda yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kota Makassar,” ucapnya.

Dee Dahyar-sapaannya pun berharap, melalui kegiatan ini bisa membentuk pemuda yang lebih mandiri. Mengingat generasi muda saat ini akan menjadi tulang punggung masa depan Indonesia, dan mereka memiliki peran penting dalam memajukan negara ini.

“Dengan perekonomian Indonesia yang semakin berkembang dan berpotensi masuk dalam lima besar dunia, pemuda diharapkan dapat memberikan kontribusi yang signifikan,” tuturnya.

Dia menambahkan, selain sebagai tempat beribadah, masjid juga memiliki potensi besar dalam membentuk karakter pemuda yang berpotensi.

“Kegiatan seperti ini adalah langkah awal yang positif dalam mempersiapkan pemuda untuk masa depan yang cerah. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat besar bagi peserta dan membantu mereka tumbuh menjadi pemimpin yang kreatif dan berkualitas,” tutupnya. (***)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here